Harga Tiket: Rp 10.000, Jam Operasional: 07.00-17.00 WIB, Alamat: Rejodadi, Campurejo, Kec. Panceng, Kab. Gresik, Jawa Timur; Map: Cek Lokasi |
Indonesia tidak pernah kekurangan tempat untuk menghabiskan waktu liburan. Anda dapat mengunjungi berbagai daerah termasuk salah satunya adalah Jawa Timur. Di Kota Gresik, anda dapat menemukan wisata alam dengan pesona keindahannya yang sangat luar biasa. Wisata ini merupakan Pantai Delegan yang menjadi lokasi paling banyak dikunjungi.
Wisata pantai ini awalnya tidak begitu banyak dikenal oleh para wisatawan. Namun setelah mengalami perombakan yang dilakukan oleh komunitas lokal dan dikelola dengan baik, wisata alam ini mulai dikenal dan mendapat respon yang baik. Pantai di Gresik ni bisa anda jadikan sebagai destinasi liburan yang menyenangkan untuk bersantai.
Keindahan Pantai Hits di Gresik

Pantai Delegan merupakan objek wisata yang bisa anda temukan di Desa Delegan tepatnya di kecamatan Panceng, Kabupaten Gresik, Jawa Timur. Wisata pantai ini bisa anda kunjungi di waktu hari biasa dan juga hari libur, namun akan ramai pengunjung di waktu hari libur. Wisata ini dapat menghadirkan sensasi berbeda untuk aktivitas sehari-hari.
Anda wajib mengunjungi pantai ini saat berkunjung ke Gresik. Pantai ini sangat unik dan cock untuk menjadi destinasi tambahan untuk melengkapi waktu liburan anda terutama saat hari libur panjang atau hari libur nasional lainnya. Wisata pantai ini memberikan keindahan yang dapat dinikmati oleh semua kalangan termasuk anak-anak.
Daya Tarik yang Dimiliki Pantai Delegan

1. Pantai Ramah Anak
Pantai Delegan dikenal sebagai destinasi yang ramah keluarga, terutama bagi anak-anak. Di pantai ini, anak-anak bisa bermain di pasir putih pantai yang lembut, bermain di istana pasir, atau merendam kaki di pasir. Selain itu, anak-anak bisa bermain air atau berenang di pantai. Sebagian besar dari ban bekas disewakan sebagai pelampung oleh pengelola toko.
Pengunjung bisa bermain pool ring sebanyak-banyaknya tanpa batasan waktu, jadi tidak perlu khawatir dengan durasinya. Ketika berwisata ke pantai Gresik ini, anda hanya perlu mengeluarkan biaya tiket masuk dan sewa ban jika diperlukan. Setelah itu, anda dapat menghabiskan waktu sampai berapa lama pun tanpa memikirkan waktu.
➤ Tiket Trans Studio Mini Gresik
2. Pantai Pasir Putih
Pantai Delegan ini memiliki luas sekitar 1,5 hektar dengan garis pantai yang tidak begitu panjang. Hal ini sangat menguntungkan karena nada tidak perlu berjalan dalam jarak yang begitu panjang untuk bisa menyusuri pantai. Jika berkunjung ke pantai pada waktu sore hari, anda bisa menikmati keindahan suasana dan warna dari matahari terbenam.
Ketika berkunjung ke wisata pantai ini, anda perlu mengabadikan momen dengan mengambil foto di ayunan tepi laut dengan pemandangan pantai pasir putih. Untuk lokasi foto lainnya yang dapat dimanfaatkan adalah bagian dermaga yang ada di tepi pantai. Dermaga ini memiliki bentuk seperti satu jalan yang mengarah ke arah laut.
Anda juga akan melihat banyak perahu nelayan dari masyarakat sekitar yang bersandar di dermaga. Ketika memasuki malam hari, anda juga akan menyaksikan indahnya gemerlap lampu yang menghiasi dermaga. Jangan lupa untuk mengabadikan momen menarik anda di pantai Gresik ini dan membagikannya di akun media sosial.
3. Aneka Sarana Bermain
Anda tidak perlu sedih karena wisata pantai ini dilengkapi dengan berbagai jenis wahana bermain. Jika anda menginginkan permainan yang lebih menantang bisa mencoba untuk menaiki banana boat dan donut boat yang menjadi bagian fasilitas dari Pantai Delegan ini. Permainan ini sangat cocok bagi anda yang suka memacu adrenalin dengan bermain di tengah laut.
Namun, jika anda menginginkan wahana yang lebih santai bisa mencoba untuk menaiki perahu bebek bertenaga dayung. Anda dapat menyewa perahu bebek tersebut dengan harga Rp 10.000 per orang untuk menikmati keindahan laut sambil bersantai. Selain itu, anda juga bisa melakukan aktifitas memancing di spot pemancingan yang tersedia.
Dengan angin yang berhembus kencang di kawasan pantai sangat cocok untuk anda manfaatkan bermain layang-layang. Anda bisa membawa layang-layang dari rumah atau membelinya di beberapa toko terdekat. Jika tidak ingin melakukan aktivitas apapun, anda bisa bersantai di bibir pantai sambil menikmati keindahan alamnya yang mempesona.
4. Ombak Stabil
Keindahan yang begitu mempesona menjadi salah satu alasan kenapa anda wajib untuk mengunjungi pantai yang ada di Gresik ini. Masyarakat sekitar juga dikenal sangat ramah dengan para wisatawan lokal maupun yang datang dari mancanegara. Pantai delegan ini awalnya tidak begitu banyak diminati oleh para wisatawan.
Namun seiring berjalannya waktu, pantai ini disulap menjadi pantai yang begitu indah dengan berbagai jenis wahana yang disediakan setelah dikelola dengan baik. Keunikan dan keuntungan mengunjungi pantai ini adalah karena pasirnya yang berwarna putih dan juga ombaknya yang tidak begitu besar dan cenderung stabil sehingga aman untuk bermain.
➤ Tiket Masuk KidCity Trans Icon Surabaya (TIS)
Alamat, Rute Lokasi dan Harga Tiket

Untuk dapat menikmati keindahan wisata Pantai Delegan ini anda bisa melalui beberapa wilayah. Jika anda sudah sampai di Gresik, berarti sudah dekat dengan tempat wisata satu ini. Pantai Gresik bernama Delegan ini berada sekitar 40 km dari pusat kota. Untuk itu, anda membutuhkan waktu sekitar 1,5 jam untuk bisa sampai ke lokasi
Ketika sudah berada di wilayah Gresik, anda bisa menuju ke jalan Sidayu kemudian ikuti rambu-rambu yang ada di sepanjang jalur menuju pantai. Anda juga akan melewati sebuah hutan jati panceng. Ketika sudah menemukan jalan Arteri, hal tersebut menandakan bahwa tinggal 1 km jarak yang ditempuh untuk bisa sampai ke Wisata Delegan.
Jika anda datang dari Lamongan, maka anda perlu mengikuti alur atau rute menuju wisata bahari Lamongan, Jawa Timur. Setelah itu anda bisa menuju ke arah timur mengikuti rambu yang memberikan petunjuk untuk pergi ke Delegan. Cukup mudah untuk menemukan lokasi wisata ini karena telah dilengkapi dengan petunjuk arah di sepanjang jalan.
Anda tidak perlu mengeluarkan biaya mahal untuk bisa mengunjungi tempat ini. Untuk biaya masuk, pantai ini hanya dibandrol dengan harga Rp 10.000. kawasan wisata ini dibuka dari pagi hari pukul 07.00 – 17.00. Jam tersebut berlaku juga untuk seluruh wahana yang ada di Pantai Delegan, jadi jangan datang terlalu sore.
Tips Berlibur ke Pantai Delegan

1. Hindari Musim Liburan
Musim liburan memang menjadi momen yang tepat untuk pergi mengunjungi tempat wisata. Namun, jika anda memilih mengunjungi pantai ini saat liburan, anda akan menemukan banyak sekali wisatawan dan akan membuat ruang gerak anda untuk menikmati keindahan suasana pantai akan semakin sempit
2. Nikmati Semua Wahana
Liburan anda ke tempat wisata pantai ini tidak akan lengkap jika tidak mencoba seluruh wahana yang sediakan. Di tempat ini, anda dapat menaiki banana boat, donat boat, sampai dengan perahu bebek untuk menyusuri pantai dengan suasana yang sangat menenangkan. Wahana tersebut juga dapat dijadikan ajang untuk memacu adrenalin anda
3. Siapkan Pakaian Ganti
Meskipun tujuan anda mengunjungi Pantai Delegan hanya sekedar untuk menikmati keindahan pantai, tidak menutup kemungkinan anda akan tertarik untuk mencoba berbagai kegiatan yang ada di lokasi ini. Jadi, untuk berjaga-jaga, ada baiknya anda tetap membawa dan menyiapkan baju ganti agar tidak kedinginan setelah bermain air
4. Awasi Barang Bawaan
Karena anda sedang berada di tempat wisata, pastikan anda tetap menjaga bawang bawaan dengan baik. Pasalnya, tidak menutup kemungkinan untuk ditemukan tindak kejahatan yang terjadi di sekitar pantai. Selain itu, hal ini juga bertujuan untuk menghindari kekhawatiran terjadinya barang tertukar dengan pengunjung lainnya
5. Gunakan Sunscreen
Seperti yang anda tahu bahwa lokasi di pantai sangatlah panas. Untuk melindungi kondisi kulit, anda perlu menggunakan sunscreen agar kulit tidak terbakar sinar matahari. Dengan begitu, anda dapat lebih leluasa menikmati keindahan pantai tanpa takut kulit gosong. Hal ini dilakukan juga untuk menjaga kesehatan kulit dari serangan sinar UV
6. Jaga Kebersihan
Dimanapun anda berada, pastikan untuk selalu menjaga kebersihan dengan tidak membuang sampah sembarangan. Menumpuknya sampah di kawasan laut pastinya akan memberikan dampak yang membahayakan bagi biota laut maupun manusia. Untuk itu, simpanlah barang lepas pakai anda dan buang ditempat yang seharusnya
Transportasi yang Bisa Digunakan Menuju Pantai

Bagi wisatawan yang berasal dari Gresik, artinya sudah tidak bingung lagi bagaimana caranya bisa sampai ke lokasi Pantai Delegan. Namun bagi para wisatawan yang datang dari luar kota maupun luar negeri pastinya cukup bingung untuk mengetahui rute mana yang harus dilewati untuk bisa sampai ke lokasi yang ingin dituju yaitu Wisata alam Delegan
Saat ini anda tidak perlu khawatir karena takut tersesat. Untuk bisa sampai di pantai, anda bisa memilih berbagai jenis transportasi yang akan digunakan untuk menuju ke wisata pantai cantik ini. Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi seperti mobil dan juga motor. Ketika membawa kendaraan pribadi, anda bisa menggunakan petunjuk arah
Saat ini aplikasi smartphone anda telah dilengkapi dengan teknologi maps yang disediakan oleh google. Akan lebih menyenangkan jika anda mengunjungi lokasi Pantai Delegan ini dengan menggunakan kendaraan pribadi dibandingkan dengan kendaraan umum. Namun, jika anda menggunakan transportasi umum, bisa menggunakan bus umum kota Gresik
Ketika naik Bus umum, anda bisa berhenti di halte bus Panceng dengan sangat mudah. Setelah itu, anda bisa menggunakan ojek atau transportasi online untuk mengunjungi desa Delegan. Dengan Begitu, anda akan dapat sampai ke wisata Pantai Gresik Delegan ini. Anda bisa memilih kendaraan yang akan digunakan sesuai dengan kebutuhan liburan.
Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Pantai

Pantai Delegan memiliki beragam taman bermain anak, antara lain banana boat, paviliun, perahu wisata, dan ayunan seperti yang dijelaskan sebelumnya. Pantai ini juga memiliki area kamar mandi untuk bilas, mushola dan tempat parkir yang luas. Penjaga di tempat parkir di Pantai wisata ini juga dibantu oleh polisi dan TNI untuk menjaga suasana nyaman.
Di sekitar pantai terdapat beberapa rumah makan sederhana yang bisa mengisi perut pengunjung, sehingga pengunjung juga tidak perlu khawatir kelaparan. Selain itu, anda juga dapat menemukan beberapa toko yang menjual berbagai jenis snack dan juga mainan seperti layang-layang yang dapat dibeli untuk mengisi kegiatan selama di pantai.
Informasi lengkap terkait Pantai Delegan di Gresik bisa anda jadikan bahan reverensi dan juga pertimbanagn sebelum liburan. Mengunjungi pantai ini pastinya akan memberikan perasaan yang menenangkan juga menyenangkan bagi anda. Apalagi jika anda mencoba seluruh wahana yang ada di pantai sambil menikmati indahnya hamparan lautan.