Harga Tiket: Gratis, Jam Operasional: 07.00-22.00 WIB, Alamat: Jl. Raya Puncak KM. 90, Sindanglaya, Cianjur, Tugu Selatan, Kec. Cisarua, Kab. Bogor, Jawa Barat; Map: Cek Lokasi |
Bagi masyarakat Kota Jakarta dan sekitarnya berlibur ke puncak merupakan salah satu kegiatan yang sangat direkomendasikan untuk menghilangkan stres atau melupakan masalah sedang dialami. Salah satu kawasan puncak yang cukup populer di Jawa Barat adalah Puncak Pass Resort di Kabupaten Bogor.
Kawasan puncak nan indah ini merupakan daerah paling tinggi di puncak Bogor jadi hawa udaranya sangat dingin. Meskipun begitu alam di sekitar resort cantik ini sangat indah apalagi ditambah dengan sejumlah fasilitas yang tersedia membuat pengunjung akan sangat betah berlama-lama di kawasan wisata populer tersebut.
Resort hits ini menawarkan 3 jenis kamar kepada pengunjungnya yaitu Deluxe, Superior, dan Suite. Terdapat juga 3 restoran dengan menu makanan dan konsep bangunan yang berbeda-beda. Untuk lebih jelasnya, silahkan simak beberapa review singkat tentang resort cantik tersebut berikut ini.
➤ Cek Tiket Arena Fantasi Puncak
Daya Tarik yang Dimiliki Puncak Pass Resort

1. Alam
Karena letak dari Puncak Pass Resort yang berada pada kawasan paling tinggi di puncak Bogor membuat alamnya sangat asri. Terdapat banyak sekali tumbuhan seperti rumput hias, bunga-bunga, hingga pepohonan rindang yang tumbuh dan hidup di sekitar resort menakjubkan tersebut.
Berkat adanya semua tumbuhan-tumbuhan ini membuat udara yang dihirup akan terasa sangat segar, apalagi kawasan ini sangat jauh dari keramaian kota sehingga polusi udara tidak akan anda rasakan di resort cantik ini. Selain tumbuhan, indahnya pegunungan dari kejauhan dan keramaian kota di bawah kaki bukit akan membuat anda terpana.
2. Bangunan
Beralih ke daya tarik berikutnya yang dimiliki oleh salah satu resort terpopuler di puncak Bogor ini adalah bangunannya. Secara umum bangunan di Puncak Pass Resort ini dibagi menjadi 2 jenis yaitu bangunan utama dan bangunan bungalow.
Bangunan utama adalah sebuah bangunan dengan 3 lantai yang didalamnya terdapat meja resepsionis, restoran (indoor dan outdoor), serta kamar-kamar (Deluxe, Superior, dan Suite). Meja resepsionis adalah tempat melakukan segala macam transaksi dan pengaduan oleh pihak konsumen kepada pihak resort.
Kemudian ada restoran indoor dan outdoor, dimana pada bangunan utama terdapat 2 restoran di lantai 3. Restoran pertama adalah Waringin Restaurant (indoor) yang akan selalu ada live music pada malam Minggu. Restoran kedua yaitu Saguling Restaurant (outdoor) yang akan memberikan anda pemandangan alam super keren.
Terakhir ada 3 jenis kamar yang ditawarkan oleh Puncak Pass Resort yaitu Deluxe, Superior, dan Suite yang masing-masing memiliki fasilitas kamar seperti TV, AC, lemari pakaian, termos, wifi, telepon, dan lemari brankas. Lalu untuk fasilitas kamar mandinya ada wastafel, kloset duduk, shower, dan bathtub.
Bangunan jenis kedua yang bisa anda temui di resort hits ini adalah bungalow atau sejumlah rumah yang dibangun diatas bukit dengan luas tanah sekitar lima hektar. Kawasan ini sangat cocok bagi keluarga karena anda akan mendapatkan banyak fasilitas menarik seperti sedang berada di rumah sendiri.
Dekat dengan kawasan bungalow juga terdapat sebuah restoran yang sering digunakan untuk menyajikan sarapan bagi tamu resort. Restoran tersebut bernama Mahony Restaurant yang jaraknya kurang lebih 500 meter dari bangunan utama.
3. Makanan
Daya tarik terakhir yang dimiliki oleh resort asal Bogor ini adalah makanan yang ditawarkan. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa terdapat 3 restoran dengan masing-masing restoran memiliki konsep bangunan yang berbeda-beda. Selain bangunannya menu makanan yang ditawarkan oleh ketiga restoran tersebut juga berbeda-beda.
➤ Paket Paragliding Experiences Puncak
Alamat dan Rute Menuju Lokasi

Puncak Pass Resort berada di Kecamatan Cisarua, Sindanglaya, Tugu Selatan, Kabupaten Bogor, Cianjur, Provinsi Jawa Barat dengan letak pastinya yaitu di Jl. Raya Puncak KM. 90. Untuk rute perjalanannya anda bisa memulai dari Kebun Raya Bogor melewati Jl. Raya Pajajaran menuju Jl. Tol Jagorawi dan masuk ke Jl. Labuan – Cianjur arah puncak.
Terus lurus sampai keluar di jalan keluar menuju Taman Safari atau puncak dan memasuki Jl. Labuan – Cianjur. Terus di jalan tersebut sampai anda menemukan lokasi tujuan yang berada di sebelah kiri jalan. Panjang rute perjalanan ini kurang lebih sekitar 37 km dengan waktu tempuh selama 1 jam 30 menit.
Karena rute tersebut melewati jalan tol maka hanya bisa dilewati oleh mobil, bagi anda yang menggunakan sepeda motor bisa menggunakan rute Jl. Raya Ciawi – Cianjur dengan panjang sekitar 38 km dan dapat ditempuh kurang lebih selama 1 jam 40 menit. Karena Puncak Pass Resort berada di kawasan puncak pastinya akan sangat macet, jadi harap berhati-hati.
➤ Cek Hotel Murah di Sentul Bogor
Biaya Menginap di Puncak Pass Resort

Untuk tiket masuknya gratis namun anda harus menunjukan bukti booking kamar sebelum dipersilahkan memasuki resort cantik tersebut. Seperti yang sudah diketahui sebelumnya bahwa Puncak Pass Resort memiliki 3 jenis kamar yaitu Deluxe, Superior, dan Suite yang masing-masing memiliki harga yang berbeda-beda.
Dimulai dari kamar Deluxe dengan harga menginap per malamnya adalah sebesar Rp. 1.693.375. Fasilitas yang diperoleh adalah 1 twin bed (untuk 2 orang tamu), pembuat kopi atau teh, balkon, TV, air minum kemasan, shower, toilet, dan shared bathroom. Anda juga sudah mendapatkan jatah sarapan gratis dan wifi gratis.
Kemudian untuk kamar Superior adalah seharga Rp 712.500 per malam. Fasilitas yang diperoleh yaitu 1 twin bed (untuk 2 orang), balkon, air panas, wifi, pembuat kopi atau teh, air minum kemasan, shower, kamar mandi pribadi dan toilet.
Terakhir kamar Suite seharga Rp 1.995.000 per malam. Dengan harga tersebut anda sudah mendapatkan 1 twin bed (untuk 4 orang), dapur, kulkas, balkon, air panas, pembuat kopi atau teh, air minum kemasan, mini bar, TV, DVD Player, microwave, separate dining area, kamar mandi pribadi, toilet, shower, dan hair dryer.
Perlu diketahui bahwa harga tersebut merupakan harga paling murah di Puncak Pass Resort untuk setiap jenis kamar (tanpa diskon) pada tanggal 28 April 2022. Pengecekan harganya juga dilakukan melalui salah satu aplikasi booking hotel online terpercaya, namun bisa saja harganya akan berubah seiring berjalannya waktu.
Kegiatan yang Menarik Dilakukan di Puncak Pass Resort

1. Bermalam
Kegiatan paling utama yang bisa anda lakukan di kawasan wisata asal Bogor ini adalah bermalam. Hal tersebut karena semua orang yang berlibur ke puncak cantik ini pasti minimal menginap selama 1 malam dengan memesan kamar yang paling cocok bagi mereka.
Dengan bermalam akan membuat perasaan menjadi lebih tenang karena kawasan wisata menakjubkan ini masih sangat alami. Selain itu tidak banyak aktivitas yang menghasilkan suara bising sehingga membuat setiap pengunjung akan merasa lebih tenang.
2. Menikmati Indahnya Alam Sekitar
Alam di Puncak Pass Resort tergolong masih terjaga dan sangat alami. Hal ini terbukti dengan hidupnya sejumlah tanaman yang membuat hawa udara menjadi sangat sejuk dan nyaman untuk dihirup. Selain itu pemandangan dari resort populer ini juga sangat cantik, sehingga membuat pengunjung bisa bersantai sambil menikmati indahnya alam sekitar.
3. Berfoto
Kegiatan menarik selanjutnya yang bisa anda lakukan yaitu berfoto. Namanya liburan jelas akan sangat identik dengan berfoto maka dari itu jangan sungkan-sungkan untuk mengeluarkan kamera dan berfoto sepuasnya. Apalagi di kawasan wisata cantik ini terdapat banyak sekali spot foto menarik seperti bangunan, taman, dan pemandangan.
4. Makan Malam Romantis
Beralih ke kegiatan menarik terakhir yang bisa anda lakukan yaitu menikmati makan malam romantis bersama pasangan. Terdapat 3 restoran dengan konsep bangunan, makanan, dan fasilitas yang berbeda-beda yang bisa digunakan untuk membuat pasangan anda bahagia.
Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Resort

1. Tempat Parkir Kendaraan
Terdapat beberapa tempat parkir kendaraan yang bisa digunakan oleh pengunjung ketika berlibur ke Puncak Pass Resort. Pertama adalah parkiran di bangunan utama dengan ukuran yang sangat luas. Kemudian ada juga parkiran untuk bangunan bungalow yang dibuat masing-masing bungalow memiliki tempat parkir kendaraannya sendiri-sendiri.
2. Kolam Renang
Fasilitas selanjutnya adalah kolam renang yang cukup besar. Sayangnya fasilitas ini jarang digunakan oleh pengunjung karena letak dari resort menawan ini berada di kawasan dataran tinggi yang udaranya jelas sangat dingin sehingga siapa saja akan berpikir dua kali jika ingin menceburkan diri kedalam kolam air dingin tersebut.
3. Taman Bermain Anak
Fasilitas terakhir yang ada di resort populer tersebut adalah taman bermain anak yang dilengkapi dengan sejumlah permainan seperti ayunan, perosotan, dan masih ada beberapa jenis permainan lainnya. Dengan adanya fasilitas ini akan membuat pengunjung yang memiliki anak kecil tetap bisa menikmati liburan mereka dengan bermain sepuasnya.
Untuk menuju Puncak Pass Resort sebaiknya anda berangkat pagi-pagi agar menghindari kemacetan yang sering terjadi di jalan menuju kawasan puncak Bogor. Apalagi jika anda berlibur di saat weekend, hari libur, atau hari terjepit maka bisa dipastikan jalanan tersebut sangat ramai dengan kendaraan.