Rumah Atsiri di Karanganyar termasuk salah satu destinasi edu-rekreasi yang bisa memanjakan hari libur Anda. Wisatawan bisa melakukan beragam kegiatan, seperti wisata sejarah, wisata alam, hingga wisata edukasi mengenal tanaman wangi.
Harga Tiket: Rp 50.000, Jam Operasional: 10.00-17.00, Alamat: Jl. Watusambang, Watusambang, Plumbon, Kec. Tawangmangu, Kab. Karanganyar, Jawa Tengah; Map: Cek Lokasi |
Ketika melewati Kabupaten Karanganyar, sempatkan diri Anda untuk mampir sejenak di Rumah Atsiri Karanganyar. Bukan destinasi wisata biasa, disinilah wisatawan diajak untuk belajar sejarah sambil menikmati suasana alam sekitar. Banyak aktivitas seru yang bisa menambah pengalaman baru disana, sehingga Anda tidak boleh melewatkannya begitu saja.
Indonesia dianugerahi dengan kondisi tanah subur dan kaya akan unsur hara, sehingga tidak perlu heran jika berbagai jenis tanaman dapat tumbuh dengan baik termasuk atsiri. Tanaman yang kaya akan manfaat bagi manusia ini bahkan sudah terkenal hingga ke seluruh penjuru tanah air. Bahkan kini wisatawan dapat menyaksikan taman atsiri di Rumah Atsiri Karanganyar.
Destinasi wisata ini sebenarnya bekas pabrik yang digunakan untuk mengelola tanaman atsiri. Meski dulunya adalah bekas pabrik, wisatawan tidak akan melihat bangunan angker yang sudah tidak digunakan dalam waktu lama. Sebab bangunan ini telah direstorasi yang kemudian dialihfungsikan sebagai wisata edukasi yang tidak kalah menarik dikunjungi.
➤ Cek Tiket Rumah Atsiri Indonesia
Sejarah Berdirinya Rumah Atsiri Karanganyar

Sebelum dikenal dengan nama Rumah Atsiri Karanganyar, dulunya bangunan ini dikenal dengan pabrik Citronella. Pada tahun 1963 lalu, pabrik ini telah melakukan kerjasama di bidang pengolahan tumbuhan atsiri dan telah dikelola langsung oleh Indonesia dan Bulgaria. Namun pada tahun 1986, pabrik ini berganti kepemilikan yang awalnya milik pemerintahan menjadi milik swasta.
Usai melakukan perjalanan yang cukup panjang, pada akhirnya pabrik ini berhenti beroperasi akibat adanya permasalahan pada bahan baku serta perekonomian perusahaan. Melihat bangunan bekas pabrik tersebut mulai terbengkalai, akhirnya PT Rumah Atsiri Indonesia melakukan restorasi secara menyeluruh agar bangunan bersejarah tersebut tidak terbengkalai begitu saja.
Usai dilakukan restorasi inilah pabrik ini berubah menjadi bangunan bergaya arsitektur unik dan menarik dikunjungi wisatawan. Sejak saat itulah bangunan ini telah beralih fungsi menjadi warisan destinasi industri atsiri Indonesia. Pihak pengelola menggabungkan antara konsep wisata dan rekreasi untuk menarik pengunjung lebih banyak agar terus berdatangan kesana.
Sebelum direstorasi, dulunya bekas pabrik ini hanya tersisa 2 bangunan yang tampak berdiri kokoh dan dilestarikan. Kemudian pihak pengelola menambahkan 1 bangunan lagi untuk melengkapi fasilitas destinasi wisata. Tentu saja ketiga bangunan tersebut memiliki fungsi berbeda yakni ruangan khusus museum, taman, serta ruangan khusus workshop.
Daya Tarik yang Dimiliki Rumah Atsiri Indonesia

1. Gaya Arsitektur Bangunan
Sedikit berbeda dengan bangunan destinasi wisata pada umumnya, pasalnya Rumah Atsiri Karanganyar memiliki segudang daya tarik tersendiri yang membuatnya menarik untuk dikunjungi. Salah satu daya tariknya terlihat dari gaya arsitektur bangunannya sendiri yang menggunakan konsep kekinian dan instagramable.
Meski demikian, pihak pengelola tetap mempertahankan konsep lawas agar nilai sejarahnya sendiri masih melekat kuat pada bangunan tersebut. Alhasil pengunjung tidak akan pernah bosan meski sebagian bangunannya terlihat seperti laboratorium. Berkat perpaduan gaya bangunan lawas dan baru, bangunan ini pun berubah menjadi area yang dipenuhi beberapa spot cantik untuk berfoto ria.
2. Museum
Masih berlokasi di Rumah Atsiri Karanganyar, wisatawan juga bisa melakukan wisata sejarah dengan mendatangi salah satu bangunan yang dialihfungsikan menjadi museum. Seperti yang bisa dibayangkan, disanalah wisatawan dapat menyaksikan berbagai alat yang digunakan untuk mengolah minyak atsiri sebelum akhirnya dipasarkan luas.
Mulai dari alat khusus penyulingan atsiri, alat laboratorium, alat pencacah, blueprint dari denah bangunan masih tersimpan aman dan terjaga di tempat ini. Semua barang bersejarah tersebut ditata dengan rapi, sehingga kesan horor dan menakutkan karena bekas pabrik pun tidak akan dirasakan oleh wisatawan yang berkunjung kesana.
3. Lokasi Pembuatan Minyak Atsiri
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa Rumah Atsiri Karanganyar dulunya adalah bekas pabrik pengolahan minyak atsiri. Otomatis bangunan ini adalah saksi bisu bagaimana para pekerja mengolah atsiri menjadi produk yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Wisatawan juga diberikan kesempatan untuk mengetahui proses pembuatan minyak atsiri secara langsung.
Tidak hanya melihatnya dari jauh, bahkan wisatawan diajak untuk ikut serta dalam proses pembuatannya. Pengalaman baru yang tidak bisa didapatkan di tempat lain ini akan menjadi kenang kenangan terbaik yang tak akan pernah terlupa. Tidak perlu takut terjadi kesalahan, karena para guide profesional siap sedia membantu wisatawan untuk membuat atsiri dengan benar.
4. Taman Koleksi Rumah Atsiri
Pengunjung tidak akan pernah bosan berkunjung ke Rumah Atsiri Karanganyar. Sebab di salah satu bangunannya, Anda bisa menemukan sebuah taman cantik yang siap memanjakan mata. Berkat kehadiran taman ini, kemungkinan Anda sedikit lupa bahwa dulunya kawasan ini adalah pabrik yang kemudian ditinggalkan.
➤ Periksa Tiket The Heritage Palace
Disinilah pengunjung dapat menyusuri setiap sudut tamannya sambil bersantai sejenak. Puas menikmati keindahan bunga bermekaran di area taman indahnya, pengunjung juga diajak untuk belajar bersama dengan mengenal setiap jenis tanaman atsiri yang ada. Cara ini berhasil membuat pengunjung betah berada disana.
Tentu saja taman cantik dan menyegarkan mata tersebut tidak hanya untuk dipandang semata. Pasalnya taman ini kerap dijadikan sebagai spot favorit mendapatkan hasil jepretan ciamik dan kekinian. Latar taman yang berwarna warni berhasil meningkatkan daya tarik dari taman itu sendiri. Jadi tidak perlu heran jika banyak wisatawan tertarik berfoto disana.
5. Workshop
Pengunjung tidak akan pernah dibiarkan pulang begitu saja usai berkunjung ke Rumah Atsiri Karanganyar. Agar kedatangan pada tamu lebih berkesan, pihak pengelola kemudian menyediakan bangunan khusus workshop. Di tempat inilah wisatawan dapat mempelajari proses pembuatan produk layaknya hasil pabrikan.
Beberapa produk yang bisa dipelajari mulai dari lilin aroma terapi, hand sanitizer, essential oil, dan masih banyak lagi produk lainnya. Semua produk yang telah dibuat dengan usaha tangan Anda sendiri nantinya dapat dibawa pulang ke rumah sebagai oleh oleh sekaligus kenangan tak terlupakan. Menarik untuk dikunjungi bukan?
Alamat dan Rute Menuju Lokasi

Apakah tertarik mengunjungi Rumah Atsiri Karanganyar dalam waktu dekat ? Anda bisa mengunjunginya di Jalan Watusambung, Watusambung, Plumbon, Tawangmangu, Karanganyar, Jawa Tengah. Apabila menemukan kesulitan di tengah jalan, jangan sungkan bertanya kepada masyarakat sekitar untuk menemukan jalan yang benar.
Selain bertanya kepada warga sekitar, tidak ada salahnya memanfaatkan teknologi canggih untuk menemukan lokasi Rumah Atsiri Karanganyar berada. Lokasinya sendiri cukup strategis karena berdekatan dengan destinasi wisata lainnya. Alhasil Anda tidak perlu khawatir tersesat atau menemukan jalan buntu ketika berusaha menemukan lokasinya.
Harga Tiket dan Jam Operasional
Berdasarkan data yang didapatkan dari bulan Desember 2020 lalu, para wisatawan akan dikenakan tarif tiket masuk sekitar 50 ribuan per orang. Sebaiknya pengunjung tidak merusak atau menghilangkan tiket masuknya. Sebab tiket tersebut dapat ditukarkan menjadi voucher yang digunakan untuk membeli makanan maupun souvenir yang tersedia di Rumah Atsiri Karanganyar.
Namun tidak ada salahnya membawa dana sedikit lebih banyak apabila tertarik membeli souvenir dalam jumlah banyak sekaligus. Dengan begitu, Anda tidak perlu khawatir ketika hendak membeli souvenir tertentu namun terbatas oleh budget yang dimiliki. Lalu bagaimana dengan jam operasional Rumah Atsiri Karanganyar ?
Destinasi wisata hits ini buka setiap hari mulai dari jam 10 pagi hingga jam 5 sore waktu setempat. Dalam kurun waktu beberapa jam itu pula, pihak pengelola siap melayani para wisatawan agar semakin betah berada disana. Meski waktu berlibur di sana terasa cukup singkat, namun selama kurun waktu itu pula Anda bisa mendapatkan berbagai pengalaman baru.
Demi meningkatkan kenyamanan dan keamanan para pengunjungnya, pihak pengelola Rumah Atsiri Karanganyar telah melengkapi kawasan wisatanya dengan berbagai fasilitas. Mulai dari laboratorium, area parkir kendaraan yang cukup luas, toilet, toko souvenir, hingga restoran dengan menu lezat untuk mengisi tenaga kembali.
Fasilitas yang Tersedia di Rumah Atsiri Indonesia

Rasanya belum puas jika Anda hanya berlibur satu hari saja. Oleh sebab itu, jangan ragu untuk mengambil waktu istirahat lebih banyak dengan menginap di kawasan yang berdekatan dengan Rumah Atsiri. Bermalam selama beberapa hari juga bisa menjadi opsi terbaik bagi wisatawan yang datang dari luar daerah.
Beruntungnya Rumah Atsiri Karanganyar berada di lokasi yang cukup strategis. Di sekitar kawasan wisata, Anda bisa menemukan beberapa penginapan yang menawarkan dengan fasilitas dan pelayanan berbeda untuk melepaskan penat sejenak. Anda bisa menyesuaikan dengan kebutuhan dan budget yang telah disiapkan sebelumnya.
Bahkan tidak jauh dari lokasi wisatanya, terlihat beberapa rumah makan yang menyajikan aneka kuliner lezat untuk memuaskan perut yang sedari tadi berbunyi. Tidak perlu takut isi kantong akan ludes seketika, karena semua sajiannya dipatok dengan harga bersahabat di kantong. Alhasil perut kenyang hati pun ikut senang usai menyantapnya.
Rumah Atsiri Karanganyar termasuk destinasi wisata tepat bagi wisatawan yang ingin menghabiskan waktu liburnya dengan cara berbeda. Sebab disini pengunjung tidak hanya menyaksikan keindahan alam sekitar lalu pulang begitu saja. Namun pengunjung bisa mendapatkan ilmu sekaligus pengalaman baru selama hayatnya.