Tumurun Private Museum adalah museum pribadi milik Sri Rejeki Isman Group di Solo, yang memiliki ratusan koleksi karya seni antik yang keren dan mampu memanjakan mata pengunjung.
Harga Tiket: Gratis, Jam Operasional: 10.00 – 17.00, Alamat: Jl. Kebangkitan Nasional No.2/4, Sriwedari, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah; Map: Cek Lokasi |
Solo adalah salah satu kota yang menyimpan berbagai keindahan alam dan sejarah. Oleh karena itu destinasi wisata di Solo sangat kental dengan unsur historis dan legenda. Namun saat ini terdapat alternatif lokasi liburan yang dapat membuat Anda merasa takjub. Salah satunya adalah dengan mengunjungi Tumurun Private Museum.
➤ Tiket Museum De Tjolomadoe Solo
Sekilas Tentang Tumurun Private Museum

Tumurun Museum adalah salah satu museum yang berada di kota solo. Museum ini adalah museum privat milik keluarga HM Lukminto. HM Lukminto adalah pendiri PT. Sri Rejeki Isman (Sritex) yang merupakan pioneer atau raksasa bisnis yang bergerak dibidang tekstil di kawasan Asia Tenggara. Lokasi museum ini berada di dekat Taman Sriwedari kota Solo.
Sebenarnya apa alasan penamaan museum ini? Sebenarnya istilah tumurun merupakan salah satu istilah yang memiliki makna mewariskan. Oleh karena itu diberilah nama museum ini menjadi Tumurun Private Museum karena pendirinya menginginkan karya anak bangsa dapat diwariskan dan tetap dapat dinikmati sepanjang masa.
Museum ini sangat cocok bagi Anda yang tidak terlalu suka keramaian. Menikmati karya seni memang akan lebih khidmat jika dalam kondisi yang private. Anda dapat mengamati lebih dalam makna yang tersirat dalam karya seni yang terpajang disana. Walaupun tidak menerima banyak pengunjung, namun museum ini cukup bersih dan terawat.
➤ Tiket Masuk The Heritage Palace Solo
Daya Tarik yang Dimiliki Tumurun Private Museum

Kesannya yang misterius tentu telah dapat meningkatkan rasa penasaran Anda. Namun daya tarik nya tidak hanya berhenti disitu. Disana terdapat berbagai jenis karya seni. Semua koleksi yang ditampilkan merupakan karya anak bangsa yang patut untuk diapresiasi. Hal inilah yang menjadi alasan bapak HM Lukminto untuk mendirikan Tumurun Museum.
Lalu apa daya tariknya? Disana Anda akan dimanjakan dengan berbagai karya seni orisinil yang tentunya sangat artistik. Karya seni yang dipajang juga sangat beragam mulai dari karya seni lukis hingga seni patung. Karya seni berupa lukisan yang dipajang memiliki berbagai model dan ukuran.
Jika Anda adalah penggemar seniman legenda hingga seniman modern yang mengusung nuansa kontemporer seperti Hendra Gunawan, Raden Saleh, Affandi, Basoeki Abdullah, hingga Heri Dono, Wedhar Riyadi, Eddy Santos, dan Eko Nugroho maka lokasi ini tidak boleh Anda lewatkan. Seluruh karya seni beliau merupakan salah satu sumber koleksi yang terpajang disana.
Alamat dan Rute Menuju Tumurun Private Museum

Museum keren ini berlokasi di jalan Kebangkitan Nasional RT 02 RW 04 Kota Solo. Lokasi ini sangat dekat dengan Taman Sriwedari Solo. Jalanan menuju lokasi ini cukup lebar untuk dilalui menggunakan mobil pribadi. Selain itu jalannya juga bagus sehingga Anda yang datang menggunakan sepeda motor tidak perlu khawatir.
Selain itu patokan lokasinya yang dekat dengan taman sriwedari membuat lokasi ini cukup banyak dilalui kendaraan umum. Namun jika Anda bukanlah orang solo maka akan lebih mudah bagi Anda untuk mengaksesnya dengan transportasi online. Walaupun belum tersedia plakat lokasi di depan museum namun Anda dapat mengaksesnya melalui google map.
Kegiatan yang Menarik Dilakukan di Tumurun Private Museum

Sebenarnya aktivitas apa saja yang dapat Anda lakukan? Tentu cukup banyak kegiatan yang dapat Anda lakukan. Anda dapat sekedar berkeliling menikmati keindahan karya seni atau berkeliling untuk berfoto ria bersama dengan keluarga Anda. Tempat ini adalah tempat yang cocok untuk segala gender dan usia.
Apakah tempat ini membosankan bagi anak anak? Sepertinya tidak karena di dalam museum ini seluruh koleksi yang ditampilkan sangat unik. Bahkan terdapat patung berupa monster bola bermata yang tentu menjadi daya tarik tersendiri bagi anak-anak. Selain itu bagi orang tua juga tempat ini juga cocok karena dapat membawa kenangan semasa muda.
Di sana Anda dapat menemukan lukisan bertema tradisional hingga lukisan modern yang lebih abstrak. Sedangkan untuk seni berupa patung, Anda dapat menemukan berbagai bentuk miniature serta pajangan yang unik. Tak hanya itu, Anda dapat pula menemukan beberapa kendaraan antic didalamnya. Walaupun kendaraan ini cukup tua namun kondisinya masih terawati.
Bagi Anda kaum milenial, tak usah ragu untuk mencoba berkunjung ke Tumurun Private Museum Solo. Lokasi ini sungguh tidak membosankan. Berbagai karya seni dapat Anda jadikan sebagai latar atau background selfie. Tak usah berfikir bahwa karya ini adalah karya kuno karena saat Anda berkunjung kesana maka kesan modern lah yang akan Anda dapatkan.
Keluarga HM. Lukminto beserta team telah mengembangkan sebuah jenis museum yang modern dan tidak membosankan. Sangat berbeda dengan kondisi museum pada umumnya yang dipenuhi dengan barang antic dan bersejarah. Kebanyakan barang dan koleksi yang berada di Museum Tumurun sangat kental dengan sentuhan modern.
Cara Berkunjung ke Tumurun Private Museum

Selain itu terkait dengan biaya maka Anda tidak perlu khawatir karena Tumurun Private Museum hingga saat ini tidak mematok biaya sebagai tiket biaya masuk. Hal tersebut dikarenakan Wawan Lukminto selaku pendiri museum bercita-cita agar museum ini dapat dinikmati berbagai kalangan tanpa terkecuali agar semua orang dapat lebih mengenal seni.
Jika museum menarik ini adalah jenis museum yang private lalu bagaimana cara Anda dapat mengunjunginya? Walaupun bersifat private namun museum ini tetap dapat dikunjungi oleh masyarakat pada umumnya. Bagi Anda yang tertarik maka Anda dapat berkunjung kesana saat dilakukan kegiatan open house atau Anda juga dapat melakukan appointment terlebih dahulu.
Acara open house biasa diadakan oleh Keluarga HM. Lukminto yang bertujuan untuk memperkenalkan museum pribadinya kepada khalayak luas. Namun tentu untuk menghadiri acara open house ini Anda harus melakukan registrasi terlebih dahulu. Terkait dengan info diadakannya acara open house biasa di upload pada laman website resmi Tumurun Private Museum.
Setelah Anda melihat tanggal dan jam acara open house dan kebetulan Anda memiliki waktu luang dan ingin berkunjung maka Anda dapat melakukan kegiatan registrasi dengan klik registrasi here. Kemudian Anda akan diberi pilihan grup yang dapat Anda pilih. Grup inilah yang akan menjadi grup Anda saat berkunjung ke Private Museum ini.
Anda bersama grup akan diberi waktu 30 menit untuk berkeliling menikmati indahnya koleksi yang berada di dalam museum. Setiap grup memiliki batasan kuota sehingga saat Anda memilih grup maka pastikan kuotanya mencukupi. Setelah Anda menentukan grup maka klik register. Setelah itu Anda tinggal datang sesuai dengan waktu grup yang Anda pilih.
Cara kedua adalah melakukan appointment. Cara ini dilakukan apabila pada saat Anda ingin berkunjung sedang tidak dilakukan acara open house. Anda dapat memulai membuat appointment dengan mengunjungi laman website milik Tumurun Private Museum Solo. Setelah Anda masuk ke laman website maka klik menu contact.
Setelah Anda masuk ke menu contact, selanjutnya pada bagian get in touch with us terdapat formulir yang dapat Anda isi. Isilah data yang terdapat pada formulir seperti nama, alamat email dan nomor telepon Anda. Kemudian klik kotak your massage. Pada bagian ini Anda dapat mengisikan permohonan kunjungan Anda ke Tumurun Private Museum Solo.
Dengan melakukan appointment maka Anda dapat menuliskan tanggal dan waktu kunjungan Anda. Dalam memberi tanggal, maka usahakan untuk mendaftar 3 alternatif waktu yang nantinya waktu waktu pilihan Anda akan menjadi alternative pengalihan kunjungan jika pada terjadi bentrok dengan pengunjung lainnya.
Selain itu tak hanya satu orang, Anda dapat pula mengisikan nama-nama orang yang akan ikut serta bersama dengan kunjungan Anda. Jika Anda berencana datang bersama keluarga maka isikan nama anggota keluarga Anda yang ikut berkunjung. Oleh karena itu Anda tidak perlu lagi daftar secara mandiri untuk melakukan appointment.
Setelah itu Anda hanya perlu menunggu balasan email dari pihak pengelola museum Tumurun. Melalui email tersebut maka Anda akan mendapatkan konfirmasi jadwal kunjungan. Setelah mendapatkan email maka Anda dapat berkunjung menikmati keindahan karya seni yang dipajang sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.
Bagi Anda yang telah mendapatkan jadwal kunjungan, maka Anda dipersilahkan untuk masuk dan menikmati berbagai karya yang dipajang didalam Tumurun Private Museum. Untuk saat ini tidak terdapat berbagai ketentuan misalnya ketentuan usia minimal pengunjung. Oleh karena itu museum ini dapat diakses oleh berbagai umur tanpa terkecuali.
Berikut ulasan terkait dengan Tumurun Private Museum yang keren di Solo. Masukkan destinasi menarik ini kedalam daftar lokasi wisata Anda bersama keluarga. Nikmati keindahan karya seni rupa yang unik dan artistik bersama dengan orang-orang terkasih. Bawalah segala inspirasi positif dalam seluruh karya sebagai salah satu penyemangat Anda kembali bekerja di esok hari.